
ASPIRATIF.ID – Sudarmansyah,SE terpilih sebagai ketua Kopeasi Merah Putih Gampong Lhok Pawoh Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Selatan dalam Musgamsus yang digelar di Kantor Keuchik setempat, Senin 26 Mei 2025.
Keuchik Lhok Pawoh Yulizar Abdia mengatakan, Pemerintah Gampong Lhok Pawoh sudah melaksanakan dan mendirikan Koperasi Merah Putih sesuai dengan Intruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 tahun 2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Merah Putih.
“ Ini langkah tepat untuk mengali dan tumbuh kembang segala potensi desa,” kata Yulizar.
“Kita berharap, kedepannya melalui koperasi merah putih dapat meningkatkan pendapatan dan perekonomian masyarakat, sehingga terwujud desa mandiri serta kesejahteraan,” sambungnya.
Lebih lanjut, Yulizar menuturkan program nasional ini betul-betul dilaksanakan secara berkelanjutan untuk azas manfaat bagi segenap lapisan masyarakat. Apalagi Gampong Lhok Pawoh sudah ditetapkan sebagai Desa Nelayan Baru yang diresmikan langsung oleh Bupati Aceh Selatan H.Mirwan beberapa waktu lalu.
Sementara itu, ketua Kopdes Merah Putih terpilih Sudarmansyah menyampaikan terima kasih atas kepercayaan amanah yang diberikan.
Begitupun, alumni Fakultas Ekonomi Universitas Abulyatama (UNAYA) Aceh ini memohon dukungan seluruh pihak dan segenap lapisan masyarakat agar koperasi ini berjalan sesuai program nantinya.
“ Terima kasih atas kepercayaannya dan mohon dukungan dan kerjasama semua elemen masyarakat Lhok Pawoh agar Koperasi ini berjalan sebagaimana yang diharapkan,” kata Sudarmansyah.
Lebih lanjut sebut Sudarmansyah,kedepan Koperasi Merah Putih Desa Lhok Pawoh akan menggarap pontensi kelautan dan perikanan, pertanian serta destinasi wisata.
“Berharap semuanya ini bisa terakomodir dalam program Koperasi, terutama demi terwujud Aceh Selatan Maju dan Produktif,” ujar Sudarmansyah
Adapun Pengurus Koperasi Desa Merah Putih Lhok Pawoh Kecamatan Sawang sebagai Ketua Sudarmansyah,SE,Wakil Ketua Bidang Anggota Khairul Habibi, Wakil Ketua Bidang Usaha Nur Latifah, Sekretaris Rizka Azwita, Bendahara, Syahidal Maula.[]
Tidak ada komentar