ASPIRATIF.ID – Anggota DPRK Aceh Selatan Selatan Dedi Saputra ST meminta Pemerintah Aceh Selatan melalui dinas terkait untuk segera menangani saluran irigasi Gampong Alur Mas Kecamatan Kluet Utara yang sudah lama mengalami pendangkalan.
Hal tersebut disampaikan legislator Partai Nasdem Dapil 4 Aceh Selatan ini menyikapi terkait aspirasi masyarakat yang meminta pemerintah untuk segera mengatasi saluran irigasi tersebut.
“Kita minta pemerintah Kabupaten Aceh Selatan melalui dinas terkait agar segera turun untuk meninjau lokasi saluran irigasi yang mengalami pendangkalan,” kata Dedi Saputra ST saat dihubungi ASPIRATIF, Minggu 25 Mei 2025.
Lebih lanjut, Dedi menjelaskan jika kondisi ini dibiarkan berlarut-larut maka dikwatirkan masyarakat setempat akan mengalami gagal tanam karena tidak ada air yang mengaliri areal persawahan.
“Jika dibiarkan maka masyarakat akan teramcan gagal tanam , maka pemerintah harus segera turun tangan ” lanjut Dedi Saputra.
Dedi menambahkan, sebagai wakil rakyat di Dapil 4 (Pasie Raja, Kluet Utara dan Kluet Tengah) akan berusaha untuk menampung aspirasi masyarakat yang merupakan salah satu fungsi dan tugas anggota dewan.
“Untuk langkah awal kita minta Dinas terkait untuk menurunkan alat berat guna mengatasi pendangkalan saluran irigasi yang ada di Gampong Alur Mas tersebut,” tutup Dedi Saputra.[]
