Lagi, Azhari Cage Pulangkan Jenazah Warga Aceh yang Meninggal di Cianjur

Redaksi
9 Jan 2026 10:31
Nasional News 0 130
2 menit membaca

ASPIRATIF.ID  – Senator DPD RI asal Aceh, Azhari Cage SIP, kembali menunjukan bentuk kepeduliannya terhadap warga asal Aceh. Kali ini, mantan Juru Bicara Komite Peralihan Aceh (organisasi eks kombatan GAM-red) Kembali memulangkan jenazah warga asal Aceh yang meninggal di Cianjur, Jawa Barat, untuk dikebumikan di kampung halamannya di Aceh.

Almarhum diketahui bernama Muhazir, kelahiran 1988, serta sudah hampir merantau ke Jawa untuk mencari kerja.

“Berdasarkan keterangan dari keluarga, almarhum sakit deman serta sempat dirawat di RS Hafiz Cianjur Jawa Barat, sebelum menghembuskan nafas yang terakhir,” ujar Azhari Cage kepada wartawan, Kamis malam 8 Januari 2026.

“Saya dihubungi oleh tim di Aceh dan adik almarhum di Cianjur untuk membantu pemulangan jenazah dan lansung kita proses.”

Kata Azhari Cage, pemulangan jenazah dari Jakarta dilakukan pada Kamis pagi dan tiba di Bandara Kualanamu sekitar pukul 11.00 WIB.

“Setelah tiba di Kualanamu dari Jakarta langsung dijemput oleh tim Ambulan Azhari Cage untuk dibawa pulang ke Desa Meunasah Cut, Kecamatan Nisam dan akan dikebumikan Jumat pagi,” ujar Azhari Cage lagi.

Sebagaimana yang perlu diketahui, selama ini Senator Azhari Cage memang aktif dalam kegiatan social. Dua diantara seperti pemulangan jenazah warga asal Aceh yang meninggal di dalam maupun negeri.

Azhari Cage juga aktif menyalurkan bantuan kemanusian bagi korban banjir bandang dan longsor di Aceh pasca bencana.[]

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x