
ASPIRATIF.ID – Perjalanan Dora Rahmayani (9), siswi kelas 3 SD Jambu Manyang di Kecamatan Kluet Utara, selama ini penuh perjuangan. Setiap hari ia berjalan kaki sejauh 2,5 kilometer menuju sekolah di desa sebelah. Jarak yang jauh dan cuaca tidak menentu tak menyurutkan tekadnya untuk tetap belajar.
Dora berasal dari keluarga kurang mampu dengan segala keterbatasan yang ada, ia tetap berusaha hadir di kelas setiap hari. Kondisinya menjadi simbol tentang bagaimana anak-anak di pelosok masih harus berjuang keras hanya untuk mengakses pendidikan dasar.
Pada Sabtu (20/12/2025), Dora menerima bantuan sepeda yang disalurkan oleh Center for Community Development and Education (CCDE) kepada orang tua asuhnya, Hazratunnur Tanjung.
Bantuan ini menjadi angin segar bagi Dora, sekaligus sebuah harapan agar perjalanannya menuju sekolah tidak lagi terasa melelahkan.
Direktur CCDE, Tabrani Yunis, yang juga pimpinan Majalah Potret dan Anak Cerdas, menjelaskan bahwa bantuan diberikan berdasarkan kondisi sosial dan jarak tempuh Dora menuju sekolah.
“Dora Rahmayani layak menerima sepeda ini karena jarak sekolah yang jauh dan kondisi keluarga kurang mampu dan belum memiliki alat transportasi,” ujarnya.
Menurut Tabrani, banyak anak-anak di pedalaman Aceh Selatan menghadapi persoalan serupa. Tidak sedikit dari mereka yang harus berjalan kaki puluhan menit atau bahkan berjam-jam untuk bisa tiba di ruang kelas. Hal ini seringkali berdampak pada tingkat kehadiran dan motivasi belajar siswa.
Bantuan sepeda ini diharapkan dapat meringankan beban Dora, membuatnya lebih aman dan efisien dalam perjalanan ke sekolah, serta menjaga semangat belajarnya.
Kehadiran transportasi sederhana tersebut bisa menjadi langkah kecil yang berdampak besar bagi perkembangan pendidikan anak di wilayah pedesaan.
Kisah Dora menyadarkan bahwa akses pendidikan tidak seharusnya terhalang oleh jarak dan kemiskinan. Melalui dukungan lembaga seperti CCDE, masyarakat diharapkan ikut tergerak untuk membantu anak-anak lain yang memiliki impian sama: bersekolah, belajar, dan meraih masa depan yang lebih baik.(*)
Tidak ada komentar