Gampong Suaq Bakung Gelar Kenduri Maulid ,Undang 5 Kafilah Zikir

Redaksi
2 Nov 2025 10:35
Daerah News 0 44
1 menit membaca

ASPIRATIF.ID — Masyarakat Gampong Suaq Bakung Kecamatan Kluet Selatan menggelar kenduri Maulid dalam rangka memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, Minggu 02 Novemver 2025 di Lapangan Voly setempat.

Pantauan Aspiratif Id, pelaksnaaan Kenduri Maulid berlangsung khidmat dan meriah. Para Kafilah Zikir dari 5 Pesantren saling bersahutan membacakan radat zikir masing-masing.

“Tahun ini kita mengundang 5 Kafilah Zikir masing-masing dari Dayah Darul Aitami, Dayah Barat Daya, Dayah Kedai Runding, Dayah Indra Damai dan Dayah Pasie Lembang,” kata Sekretaris Panitia Safrizal.

Lebih lanjut Safrizal menjelaskan, meskipun kenduri Maulid dilaksanakan secara sederhana,tapi tidak mengurangi rasa syukur dalam meneladani Rasulullah SAW.

“Masing-masing masyarakat membawa parsel nasi dan buah buahan,tidak pakai balai,” ujar Safrijal.

“Kami mewakili panitia mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas partsasinya sehingga terlaksananya kegiatan kenduri Maulid pada hari ini,” tutupnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Keuchik Gampong Suaq Bakung Yon Akbari, Imam Chik Tgk.Erjuanto, Ketua Tuha Peut Abdul Karim. Hadir juga Danramil Kluet Selatan, Kapolsek Kluet Selatan dan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Selatan Hadi Suhaima yang merupakan putra Gampong Suaq Bakung.[Red]

[Red]

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x